
Dapatkan kumpulan kata bijak tentang cinta romantis buat pacar tersayang bikin baper. Berbagai wawasan menarik tentang kehidupan bisa Anda dapatkan melaluinya.
Sedang membutuhkan inspirasi melalui caption kata bijaksana tentang cinta romantis buat pacar tersayang bikin baper? Kalau iya, Anda bisa menemukan beragam kutipan sekaligus membaca ulasannya di sini.
Membaca kutipan memang menjadi salah satu cara untuk mendapatkan inspirasi maupun pencerahan. Anda juga dapat membagikan ke keluarga atau teman untuk menginspirasi mereka.
Berbagai kutipan terbaik kami pilihkan untuk Anda. Baik dari pepatah populer, orang terkenal, maupun dari sumber lain.
Kata-Kata Mutiara Cinta Romantis buat Pacar Tersayang
Baca kata-kata mutiara cinta romantis buat pacar tersayang. Beserta penjelasannya untuk inspirasi hidup.
1. Jatuh Cinta
Ambil tanganku, ambil juga seluruh hidupku. Karena aku tidak bisa tidak jatuh cinta padamu.Elvis Presley
Kata-kata cinta romantis ini diambil dari lagu legendaris milik Elvis Presley. Maka tak heran kalau terasa begitu romantis.
Anda begitu jatuh cinta dan ingin menghabiskan sisa hidup bersama pasangan.
2. Nyata
Kamu seperti cinta dalam mimpiku tapi lebih baik. Kamu nyata.Anonim
Anda merasa begitu bahagia karena kekasih hati merupakan perwujudan mimpi-mimpi Anda selama ini.
Terkadang, Anda mungkin juga masih merasa tidak percaya. Si dia benar-benar nyata dan membuat hidup Anda menjadi lebih baik.
3. Merencanakan
Aku tidak pernah merencanakannya, tetapi kamu adalah hal terbaik yang pernah terjadi padaku.
Anonim
Anda tidak bisa merencanakan pada siapa cinta berlabuh. Terkadang, cinta itu tiba-tiba saja hadir tanpa disadari.
Meski demikian, Anda bersyukur bisa bertemu dengan pujaan hati. Dia adalah hal terbaik yang pernah terjadi dalam hidup Anda.
4. Surga
Kamu adalah hal yang paling dekat dengan surga, yang pernah saya alami.
Goo Goo Dolls
Ketika mendengar kata surga, mungkin yang muncul di benak Anda adalah tempat yang indah dan damai.
Nah, seperti itu pula yang mungkin Anda rasakan ketika bersama dengan kekasih. Anda merasa berada di tempat yang indah dan damai.
5. Menemukan
Aku telah menemukan seseorang yang jiwaku cintai.Kidung Agung 3:4
Kutipan ini romantis sekali, kan? Anda bisa menggunakannya sebagai caption atau status.
Akhirnya setelah penantian yang panjang, Anda bertemu dan bersama dengan pujaan hati.
Baca Juga:
Kumpulan Kata Bijak tentang Cinta Romantis Bikin Baper
Berikut contoh caption kata bijak tentang cinta romantis bikin baper. Dan penjelasannya untuk inspirasi kehidupan.

1. Kamu
Aku menjadi aku karena kamu. Kamu adalah setiap alasan, setiap harapan, dan setiap impian yang pernah saya miliki.The Notebook
Quote yang satu ini juga tidak kalah romantis jika dibandingkan yang sebelumnya.
Sang pujaan hati tidak hanya menjadi alasan dan harapan Anda. Akan tetapi, juga impian-impian yang pernah Anda miliki.
2. Mencintaimu
Aku akan mencintaimu sampai semua bintang padam dan air pasang tidak lagi berputar.Anonim
Cinta Anda kepada pasangan sangatlah besar. Dan sampai kapan pun, akan selalu seperti itu.
Anda akan mencintainya sampai semua bintang padam dan air pasang tak lagi berputar. Yang berarti, Anda akan mencintainya seumur hidup.
3. Tidak Keberatan
Selamanya adalah waktu yang lama, tapi aku tidak keberatan menghabiskannya di sisimu.Anonim
Memang benar apa yang tertulis dalam kutipan di atas. Selamanya memang terdengar seperti waktu yang sangat lama.
Akan tetapi dengan senang hati dan tanpa ragu, Anda akan menghabiskannya dengan sang belahan jiwa.
4. Sesegera Mungkin
Ketika menyadari bahwa kamu ingin menghabiskan sisa hidupmu dengan seseorang, kamu ingin sisa hidupmu dimulai sesegera mungkin.
When Harry Met Sally
Apakah kutipan di atas relatable dengan Anda? Ketika sudah bertemu dengan belahan jiwa, Anda tidak sabar untuk segera menghabiskan sisa hidup dengannya.
Maka dari itu, Anda ingin hidup berdua bersamanya sesegera mungkin.
5. Ratusan Kali
Meskipun aku telah melihatmu ratusan kali, aku masih merasa gugup setiap kali saya melihatmu.Anonim
Anda tentunya sudah sering bertemu dengan sang pujaan hati, kan?
Hanya saja, Anda terkadang masih merasa gugup ketika bertemu dengannya. Sama seperti ketika pertama kali bertemu.
Baca Juga:
Caption Kata Bijaksana tentang Cinta Romantis Singkat
Berikut adalah kata-kata bijaksana tentang cinta romantis singkat. Dengan ulasannya dalam kehidupan.
1. Lebih Baik
Rasanya selalu lebih baik ketika kita bersama.Jack Johnson
Saat bersama dengan pasangan, Anda merasa segalanya menjadi lebih baik.
Dunia menjadi lebih berwarna. Dan, Anda juga merasa begitu bahagia.
2. Sangat Mencintaimu
Aku mencintaimu lebih dari yang pernah kutemukan cara untuk mengatakannya padamu.Ben Folds
Anda mencintai pasanan begitu besar. Hingga rasanya sulit untuk mengungkapkannya dengan kata-kata yang tepat.
Kalaupun menemukan, rasanya masih belum bisa mewakili betap besar cinta Anda padanya.
3. Mimpiku
Kamu adalah, dan selalu, mimpiku.Nicholas Sparks
Kekasih Anda adalah seseorang yang Anda idam-idamkan selama ini. Maka dari itu, Anda merasa bahagia bisa bersamanya.
Sampai kapan pun, si dia adalah mimpi Anda yang menjadi nyata.
4. Kenangan
Aku tidak pernah ingin berhenti membuat kenangan bersamamu.Pierre Jeanty
Anda memang tidak akan pernah tahu sampai kapan bisa selalu bersama dengan pujaan hati.
Maka dari itu, Anda ingin selalu bersamanya. Membuat kenangan-kenangan indah bersama.
5. Milikmu
Hatiku adalah dan akan selalu menjadi milikmu.Jane Austen
Untuk meyakinkan pasangan, Anda bisa mengirimkan kutipan ini padanya. Sampai kapan pun, hati Anda adalah miliknya.
Selamanya akan seperti itu. Anda tidak akan pernah mampu berpaling ke yang lain.
Baca Juga:
Kata-Kata Mutiara Cinta Romantis Menyentuh Hati Banget
Di bawah ini kumpulan kata bijak tentang cinta romantis menyentuh hati banget. Serta penjelasannya untuk menambah wawasan.

1. Pulang
Aku mencintaimu. Aku merasa tenang bersamamu. Aku telah pulang.Dorothy L. Sayers
Bagi Anda, definisi rumah mungkin bukan lagi sebuah bangunan. Akan tetapi, rumah Anda adalah pasangan.
Saat bersama dengannya, Anda akan merasa tenang dan nyaman.
2. Menghilang
Ketika kamu berada di sampingku, aku merasa semua masalahku hilang begitu saja.Anonim
Anda mungkin pernah merasakan seperti apa yang tertulis dalam kata-kata cinta romantis di atas.
Ketika bersama sang pujaan hati, Anda merasa begitu damai. Seolah-olah, semua yang membebani Anda hilang begitu saja.
3. Bahagia
Cinta adalah ketika kamu duduk di samping seseorang tanpa melakukan apa-apa, tapi kamu merasa sangat bahagia.Anonim
Ketika bersama dengan orang terkasih, setiap momen begitu berharga.
Bahkan, sesederhana tidak melakukan apa-apa saja cukup untuk membuat Anda bahagia. Efek cinta memang sedahsyat itu.
4. Senyumnya
Dan dalam senyumnya, aku melihat sesuatu yang lebih indah dari bintang-bintang.Across the Universe
Menurut Anda, tidak ada senyuman yang lebih manis daripada senyuman sang kekasih.
Tidak ada yang menandingin keindahannya. Bahkan, kecantikan bintang saja kalah.
5. Mengubah
Hari di mana hidupku berubah selamanya? Hari di mana aku pertama kali melihatmu.The Longest Ride
Kata-kata cinta yang romantis di atas mungkin relatable dengan Anda.
Sejak bertemu dengan sang pujaan hati, kehidupan Anda sangatlah berubah. Tentu saja, menjadi lebih baik dan berwarna.
Baca Juga:
Caption Kata Bijaksana Cinta Romantis dan Setia
Berikut ini kata-kata bijaksana tentang cinta romantis dan setia. Beserta dengan ulasannya untuk wawasan hidup.
1. Sendirian
Aku lebih suka menghabiskan satu hidup denganmu, daripada menghadapi semua masa di dunia ini sendirian.J.K.K. Tolken
Kalau sudah bertemu dengan belahan jiwa, Anda tentu saja tidak mau sendirian kan?
Pokoknya, Anda ingin selalu bersamanya. Dunia Anda menjadi lebih baik karena kehadirannya.
2. Tak Ingin Kehilangan
Aku mencintaimu dan aku tidak ingin kehilanganmu, karena hidupku sudah lebih baik sejak hari aku menemukanmu.Anonim
Kehilangan seseorang yang dicintai rasanya sungguh menyakitkan. Maka dari itu, Anda berusaha sebaik mungkin untuk menjaga kepercayaan sang pujaan hati.
Anda tidak mau kehilangannya. Karena semenjak kehadirannya, hidup Anda menjadi lebih baik.
3. Menatap Mata
Ketika pertama kali aku menatap matamu adalah ketika hatiku menyadari, cintaku padamu akan hidup selama bertahun-tahun yang akan datang.Anonim
Saat membaca kutipan di atas, Anda mungkin langsung memikirkan waktu pertama kali menatap mata kekasih.
Pada saat itu, Anda menyadari kalau ingin bersamanya. Tidak hanya saat itu, tapi juga sekarang dan selamanya.
4. Pilihan
Saat hatiku memilih kamu, saat itu pula aku berjanji tak akan pernah mengkhianati cinta kita.Anonim
Anda begitu mencintai pujaan hati. Hingga tidak pernah terbersit sedikit pun untuk mengkhianatinya.
Selamanya, Anda akan menjaga cinta hanya untuknya seorang.
5. Akhir Usia
Cinta tak butuh banyak bicara. Aku hanya ingin bersamamu hingga akhir usia.Anonim
Cinta memang tidak perlu banyak bicara. Kalau Anda ingin bersama dengan sang pujaan hati, maka buktikanlah.
Buktikan kalau Anda memang pantas untuk bersanding dengannya.
Baca Juga: